Siapa yang tak kenal dengan lumpia. Bisa
dipastikan, semua orang mengenal camilan gurih dan sedap yang satu ini. Saat
musim hujan seperti sekarang ini, santai ditemani dengan camilan gurih lagi
sedap seperti halnya lumpia memang sangat nikmat. Ditambah, jika ia dinikmati
bersama saus petis, daun bawang dan cabai mentah. Mmm, tak hanya sedap, tapi
rasanya semakin mantap.
kali ini saya memiliki resep membuat lumpia
isi daging ayam yang gurih dan sedap. Meski cara membuatnya cukup sederhana,
jangan khawatir mengenai rasa. Dipastikan, rasa lumpia ini akan sangat juara.
Bagaimana resep lumpia ini? Berikut resepnya.
Bahan Isi:
100 gram daging ayam cincang halus (kukus
agar daging ayam matang sempurna)
1 buah bawang bombay
4 siung bawang putih (cincang halus)
5 siung bawang merah (cincang halus)
2 batang daun bawang
1 sdt merica bubuk
Garam (secukupnya)
Gula (secukupnya)
Kaldu ayam bubuk (secukupnya)
Minyak goreng (secukupnya)
Bahan Kulit:
100 gram tepung terigu
1/2 sdm telur
1/2 sdm minyak goreng
Garam (secukupnya)
Air (secukupnya, 80 ml)
Cara Membuat
Isi:
1. Tumis bawang putih dan bawang merah
hingga harum. Selanjutnya tambahkan bawang bombay dan tumis hingga harum.
2. Tambahkan garam, gula, merica bubuk,
daun bawang dan daging ayam. Aduk-aduk hingga bumbu meresap.
3. Tambahkan sedikit air agar daging ayam
tidak gosong. Terakhir, tambahkan kaldu ayam bubuk agar rasa isi lumpia ini
semakin sedap dan nikmat.
4. Masak hingga matang lalu angkat dan
sisihkan sebentar.
Cara Membuat
Kulit:
1. Campurkan tepung terigu, garam dan air
secukupnya. Aduk rata lalu masukkan telur ke dalam tepung dan aduk lagi.
2. Terakhir, masukkan minyak goreng dan
aduk lagi hingga semua bahan tercampur rata. Diamkan kira-kira selama 30 menit.
3. Panaskan teflon lalu cetak kulit lumpia
seperti halnya mencetak kulit dadargulung.
4. Lakukan hingga semua kulit lumpia
terbentuk.
Cara Membuat
Lumpia:
1. Ambil kulit lumpia dan masukkan isi
lumpia. Lipat kulit dari bawah, bagian kanan dan kiri serta terakhir bagian
atas.
2. Agar kulit lumpia tak lepas, beri
perekat berupa telur yang telah dikocok lepas sebelumnya.
3. Panaskan minyak lalu goreng lumpia
hingga warnanya menjadi kuning kecokelatan.
4. Angkat lumpia yang telah matang dan
sajikan bersama saus petis juga cabai mentah.
Itulah resep membuat lumpia yang sangat
mudah. Jika kamu tak ingin kerepotan membuat kulit lumpia sendiri, kamu bisa
membeli kulit lumpia langsung dan hanya membuat isinya di rumah. Tertarik
membuat camilan yang enak lagi super sedap ini? Selamat mencoba di rumah dan
semoga resep ini bermanfaat.
0 komentar:
Post a Comment