Monday, February 27, 2017

Resep Masakan Ayam Masak Gurih Sedap Menggoyang Lidah



Mengolah ayam memang banyak caranya salah satunya yaitu di masakan ayam gurih, kalau ayamnya kepingin lebih gurih Tambahkan saja kelapa sangrai ke dalam bumbunya. Saat berpadu dengan santan, kelapa sangrai sukses menjadikan citarasa ayam yang lebih gurih dan sedap di lidah.
Penasaran ingin membuatnya? Inilah resepnya:

Bahan:
6 buah paha ayam atas bawah,
100 gram kelapa parut disangrai
1 sendok teh air asam jawa dari 1/2 sendok teh asam dilarutkan dalam 1 sendok makan air
1 1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica
1 sendok teh gula pasir
300 ml santan dari 1/4 butir kelapa

Bumbu Halus:
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
4 buah cabai merah besar
1/2 sendok teh ketumbar
1/4 sendok teh jinten
1/2 sendok teh terasi dibakar

Cara Membuat Ayam Masak Gurih:
1. Campur paha ayam, bumbu halus, kelapa sangrai dan air asam jawa.
2. Tuang setengah bagian santan. Masak sambil diaduk sampai mendidih dan santan berkurang. Bubuhi garam, merica, dan gula pasir. Aduk rata.
3. Masukkan sisa santan. Masak sambil diaduk sampai meresap dan kuah kering. Angkat.


Sumber: sajiansedap.com

0 komentar:

Post a Comment