Tuesday, January 10, 2017

Resep Masakan Sosis Asam Manis Lezat


Dikutip dari buku Quick Cook: 25 Resep Menu Anak larya Andie Aan, berikut resep lengkap sosis saus asam manis yang rasanya menggoda.

Bahan:
10 buah sosis, belah dua kerat ujungnya
Minyak untuk menggoreng
Saus
2 siung bawang putih, memarka
100 gr bawang bombai, cincang kasar
1 buah cabai merah besar, iris panjang
1 buah wortel, iris bentuk korek api
1 buah tomat, potong bentuk kotak
1 batang daun bawang, iris panjang
100 gr saus tomat
250 ml air
½ sdt garam
1 sdt gula pasir
1 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air

Cara membuat:
1. Panaskan minyak, goreng sosis sampai merekah. Angkat dan sisihkan;
2. Panaskan dua sendok makan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombai sampai harum. Masukkan cabai merah, wortel, tomat, daun bawang, saus tomat dan air, masak dengan api sedang sampai mendidih;
3. Bumbui dengan garam, gula pasir, dan cuka masak, masak sampai semua bahan matang, kentalkan dengan larutan tepung maizena, aduk rata;
4. Masukan sosis goreng, aduk rata. Sajikan selagi hangat.


0 komentar:

Post a Comment