sajiansedap.com
Biasa mengonsumsi
roti untuk sarapan? Kali ini, ayo kita membuatnya jadi Puding Roti Kismis
Kelapa. Untuk sarapan bisa, jadi kudapan sepanjang hari pun tak masalah.
Simak baik-baik
resepnya di bawah ini.
Bahan-Bahan:
7 lembar roti tawar
tanpa kulit, potong 4 bagian
2 buah kelapa degan,
kerok panjang
50 gram kismis,
potong 2 bagian
25 gram cokelat
keping
100 gram gula pasir
1 sendok teh
kayumanis bubuk
200 gram putih telur
500 ml susu cair
2 sendok makan
margarin, lelehkan
Bahan Saus:
500 ml susu cair
50 gram gula pasir
1/8 sendok teh garam
1 1/2 sendok makan
maizena
1/2 sendok teh pasta
vanila
Cara membuat:
1. Campur gula
pasir, kayu manis, telur, dan susu cair. Aduk rata. Tambahkan margarin. Aduk
rata. Sisihkan.
2. Tata potongan
roti dalam pinggan tahan panas ukurann 16x16x3 cm.
3. Tambahkan
setengah bagian kelapa, kismis, dan cokelat chips. Tutup lagi dengan roti
tawar. Siramkan campuran susu. Taburkan bahan sisa kelapa, kismis, dan
cokelat keping. Letakkan di atas loyang yang berisi air.
4. Oven dengan api
bawah suhu 150 derajat Celcius 60 menit sampai matang.
5. Saus, rebus susu
cair, gula pasir, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Kentalkan dengan
larutan maizena. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup. Matikan api.
6. Masukkan pasta
vanilla. Aduk cepat. Nyalakan kembali. Masak sambil diaduk sampai kental dan
meletup-letup. Angkat. Sajikan pudding bersama saus vanilla. (Dn)
Untuk 9 potong
0 komentar:
Post a Comment